Assalamualaikum Ust
Tanya. Ketika nama Nabi dan rasul disebut…maka kita mesti menjawab “Alaihissalam” kecuali Nama nabi Muhammad maka kita mesti menjawab ” Salallahu’alaiwasallam”.
Nah lebih lanjut….pada satu waktu ketika sedang solat berjamaah sang imam membaca surah Al a’la ,diakhir surah ayat ke 19 disebut 2 nama Nabi yakni “Ibrohiima wa Musa” . selaku makmum apakah kita mesti menjawab “alaihissalam” atau diam saja ???
Ust. Wahyudi abdurrahim, Lc:
Wa’alaikum salam
Terkait nabi selain Muhammad SAW maka benar dengan sebutan alaihissalam saja mengikuti firman Allah berikut:
” سبحان ربك رب العزة عما يصفون وسلام على المرسلين والحمد لله رب العالمين “
Kata “وسلام على المرسلين ” (Salam untuk para rasul) menjadi landasan sebutan “alaihissalam” utk para rasul.
Sementara untuk nabi Muhammad saw berdasarkan firman Allah berikut:
إِنَّ اللَّهَ وَمَلائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا))[الأحزاب:56]
Kata صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا menjadi landasan “shallallahu alaihi wa sallam”.
Terkait untuk shalat apakah harus membaca maka untuk shalat hanya bilang Amin ketika imam baca waladhallin. Selebihnya tidak baca apapun.
Dalilnya sebagai berikut:
إِذَا أَمَّنَ الإِمَامُ فَأَمِّنُوا فَإِنَّهُ مَنْ وَافَقَ تَأْمِينُهُ تَأْمِينَ الْمَلاَئِكَةِ غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ
Apabila imam mengucapkan ‘âmîn’ maka ucapkanlah ‘âmîn’, karena siapa yang ucapan âmînnya bersamaan dengan ucapan âmîn para malaikat maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu.[HR. Bukhari).
Tidak ada dalil waktu shalat baca selain Amin di belakang imam. Padahal shalat ada tuntunannya dan harus ikut nabi serta tidak boleh berkreasi. Dalilnya sebagai berikut
صَلُّوْا كَمَا رَأَيْتُمُوْنِيْ أُصَلِّي
Shalatlah kamu sebagaimana kamu melihat aku shalat (HR. Muslim)
Wallahu alam
▶
Mengingatkan ☺
—-❤
Bagi yang ingin wakaf tunai untuk pembangunan Pondok Modern Almuflihun, silahkan salurkan dananya ke: Bank BNI Cabang Magelang dengan no rekening: 0425335810 atas nama: Yayasan Al Muflihun Temanggung. SMS konfirmasi transfer: +201120004899
〰〰〰〰〰
Raih pahala. Sebarkan
Ikuti kajian lainnya.. gabung bersama kami
Tim Sang Pencerah
Website: sangpencerah.id
▶ Chanel Telegram : kajiansangpencerah
Email : websangpencerah@gmail.com